Sesuai Instruksi Gubernur Kalsel, DPD PAN Kabupaten Banjar Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Desa Jawa Laut

By smartbanua 12 Jan 2026, 00:30:18 WITA, 78 Dibaca Daerah
Sesuai Instruksi Gubernur Kalsel, DPD PAN Kabupaten Banjar Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Desa Jawa Laut


Baca Lainnya :

Kabupaten Banjar – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Banjar, M. Hasan Hamdan, menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir di Desa Jawa Laut, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, sebagai tindak lanjut instruksi Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin.

Setibanya di lokasi, tim segera menurunkan logistik dan disambut hangat oleh warga sekitar. Dengan semangat gotong royong, bantuan sembako disalurkan dari satu gang ke gang lainnya. Hasan Hamdan bersama tim berjalan kaki menyusuri kampung yang sebelumnya nyaris tidak tersentuh bantuan karena terisolasi oleh banjir dengan kedalaman yang cukup parah.

Saat ini, genangan banjir di Desa Jawa Laut mulai surut. Warga sudah dapat kembali menjalani aktivitas, meski dampak banjir masih dirasakan setelah hampir satu minggu. Ketinggian air kini mencapai lutut orang dewasa, menurun dari sebelumnya yang sempat setinggi dada warga.

M. Hasan Hamdan mengatakan, penyaluran bantuan ini dilakukan langsung ke desa yang cukup sulit dijangkau akibat kondisi geografis dan akses jalan yang sempit.

“Hari ini saya berada di Desa Jawa Laut, sesuai dengan instruksi Bapak Gubernur, kita menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir. Di sini aksesnya cukup susah, jalanan kecil, dan masyarakat sudah terdampak banjir hampir lebih dari satu bulan,” ujarnya.

Kepala Desa Jawa Laut, Ibnu Hanafi, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan dan pihak terkait atas bantuan yang diberikan kepada warganya.

“Ulun selaku Pembakal Desa Jawa Laut mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin, dan juga kepada Hasan Hamdan selaku anggota DPRD Kabupaten Banjar atas bantuan yang telah diberikan kepada warga kami yang terdampak banjir,” ucapnya.

Ibnu Hanafi menjelaskan bahwa Desa Jawa Laut merupakan wilayah dataran rendah dengan ketinggian sekitar 10 meter di atas permukaan laut, sehingga rawan mengalami banjir setiap tahun. Namun, banjir yang terjadi tahun ini dinilai jauh lebih parah dari biasanya.

“Untuk tahun ini banjirnya di atas normal. Tidak seperti biasanya. Posisi desa kami jarang tersentuh bantuan karena berada di dataran rendah dan dekat dengan area pasar,” jelasnya.

Sementara itu, Abdussalam, salah satu warga Desa Jawa Laut yang juga menjabat sebagai Koordinator Lingkungan (Kaleng Satu), mengatakan bahwa bantuan tahap pertama dan kedua telah berhasil disalurkan kepada warga.

“Alhamdulillah, kami sudah berkeliling membagikan bantuan dari Provinsi melalui Bapak Gubernur H. Muhidin serta dari M. Hasan Hamdan kepada warga. Bantuan tahap satu dan dua sudah kami bagikan,” katanya.

Ia juga menyampaikan rasa syukur karena wilayah mereka akhirnya mendapatkan perhatian, mengingat selama ini akses bantuan cukup sulit akibat genangan air yang tinggi.

“Di desa kami ada sembilan RT yang terdampak banjir. Yang paling parah berada di RT 1, 2, dan 3. Sebelumnya bantuan belum menjangkau wilayah kami karena aksesnya sulit dan air cukup dalam,” tambahnya.

Abdussalam menyebutkan, pada hari sebelumnya ketinggian air sempat mencapai sekitar 1,5 meter. Namun saat ini kondisi mulai berangsur surut.

“Alhamdulillah, sekarang air sudah mulai turun. Atas nama warga Desa Jawa Laut, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur H. Muhidin dan M. Hasan Hamdan atas bantuan dan perhatian yang telah diberikan,” pungkasnya. (Rahim Arza/Smartbanua)





Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Loading....



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.