Kalsel Berpotensi Hujan Lebat

By smartbanua 08 Nov 2025, 16:19:22 WITA, 33 Dibaca Sekitar Kita
Kalsel Berpotensi Hujan Lebat


Banjarmasin, smartbanua.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kalimantan Selatan mengeluarkan peringatan dini cuaca pada Sabtu (8/11/2025) pukul 15.15 WITA. 

BMKG menyebut, wilayah Kalimantan Selatan masih berpotensi mengalami hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir serta angin kencang.

Baca Lainnya :

Kondisi ini diperkirakan terjadi mulai pukul 15.30 WITA dan dapat berlangsung hingga 17.30 WITA. Sejumlah wilayah yang berpotensi terdampak meliputi sebagian besar kabupaten dan kota di Kalsel, termasuk Tanah Laut, Kotabaru, Banjar, Barito Kuala, Tapin, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Utara, Tabalong, Tanah Bumbu, Balangan, serta Kota Banjarmasin dan Banjarbaru.

BMKG juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi genangan air, pohon tumbang, maupun gangguan aktivitas luar ruangan akibat cuaca ekstrem tersebut.

Prakirawan BMKG Kalsel meminta masyarakat untuk selalu memantau informasi terkini melalui laman resmi https://nowcasting.bmkg.go.id.

(/smartbanua)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment